Ada Warga Tenggelam, Polresta Palangka Raya Kerahkan Personelnya

oleh -91 Dilihat

Buser86.id (Kalteng) Palangka Raya – Reaksi cepat kembali dibuktikan Polresta Palangka Raya. Pasalnya, setelah mengetahui adanya warga yang tenggelam mereka langsung melakukan pencarian.

 

Dengan Tempat Kejadian Perkara (TKP) di DAS Kahayan, para petugas terlihat bahu-membahu guna menemukan Ibu Yunita Sandi yang menjadi korban tenggelam, Minggu (1/5/2022) siang.

 

Bahkan, dengan menggunakan kendaraan air jenis speed boat mereka terlihat begitu sabar melakukan pencarian yang dimulai dari Pos Polisi Pelabuhan Rambang.

 

Tidak hanya itu, aparat kepolisian terlihat sesekali menghampiri sejumlah warga pinggiran Sungai Kahayan guna menyampaikan perihal tenggelamnya seorang ibu rumah tangga tersebut.

 

“Kami dari Polsek Pahandut hingga kini masih tengah melakukan pencarian. Mari kita berdo’a semoga Ibu Yunita Sandi ini bisa ditemukan dan mudah-mudahan dalam hidup,” kata Kapolsek Pahandut Kompol Susilowati mewakili Kapolresta Palangka Raya, Polda Kalteng Kombes Pol. Budi Santosa, S.I.K., M.H.

(@nton)

No More Posts Available.

No more pages to load.