Buser86.id // Majalengka – Satlantas Polres Majalengka bersama Dinas Perhubungan (Dishub) kembali melakukan inspeksi keselamatan (ram cek) bus AKDP dan AKAP, kini di Terminal Rajagaluh, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, Rabu (27/4/2022).
Kapolres Majalengka, AKBP Edwin Affandi melalui Kasat Lantas, AKP Ngadiman mengatakan dalam inspeksi keselamatan bus mudik ini, pihaknya melakukan pengecekan terhadap surat-surat kendaraan, rem, lampu, kaca bus dan lainnya guna memastikan bus tersebut telah lengkap persyaratan laik jalannya.
Dari hasil ram cek, sebayak 20 unit kendaraan semuanya layak jalan. Ia juga mengimbau agar meningkatkan kesadaran dan kedisiplinan pengemudi dalam berlalu lintas.
“Kami harapkan pengemudi ikut berpartisipasi aktif menjadi pelopor keselamatan dalam berlalu lintas. Terlebih di momen mudik lebaran tahun ini,” ucapnya.
Tak hanya ram cek, dalam kegiatan tersebut petugas juga melakukan vaksinasi bagi sopir maupun para penumpang dan para pengunjung pasar/terminal Rajagaluh, Majalengka.
“Di sini kami juga menghimbau agar warga masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan agar terhindar dari terpaparnya virus Covid-19 dan sekaligus mensosialisasikan tentang UU No 22 tahun 2009 tentang lalu lintas dan angkutan jalan,” ucapnya.(Budi)